Jumat, 26 Maret 2010

Tuhan tidak menyembuhkan semua orang

penyakit migrain ini sebenarnya tahunan. datang 5-6 bulan sekali. kemarin ke dokter ahli syaraf dan dokter bilang ada 2 jenis sakit saraf klu kita mengalami sakit kepala. yang pertama adalah sakit fungsional dalam arti hanya sakit biasa dan yang kedua adalah sakit anatomi dalam pengertian bisa memacu timbul tumor atau kanker. uhhh... dengernya serem. dokter bilang penyakit saya cuma fungsional hanya sakit biasa saja. tapi begitu dengar saya sdh tahunan dia langsung kaget dan ini bisa menyerang anatomi. duh gk enak dengernya. dokter bilang segera ct scan ato MRI untuk tahu jelas.
malamnya gembala saya telepon bilang gk usah buru2 untuk MRI. coba cek dulu ke dokter yang lain. siapa tahu saja ini hanya pikiran dan kurang istirahat. karena beliau juga baru mengalami hal yang sama. dokter langsung menyarankan untuk MRI seluruhnya lalu dia mencoba ke beberapa dokter yang lain tyt dokter yg lain bilang tidak perlu seluruhnya. hmm.... memang dokter itu beda-beda ya??
tiap hari berdoa minta Tuhan sembuhkan sakit ini karena rasanya tidak enak dan mengganggu banget. tapi baca firman Tuhan bahwa selama Tuhan ada di dunia ini, DIA juga tidak menyembuhkan semua orang sakit. DIA membiarkan orang lain untuk mengalami sakit penyakitnya. apakah Tuhan tidak berbelas kasihan sama mereka? biarkan orang-orang yang membaca blog ini membuat kesimpulan sendiri. klu saya sendiri melht itu sbg bagian dr rencana Allah buat hdp saya, spy tetap berharap dan bersandar pada Allah dan tetap merespon untuk setiap rencana-Nya. ada beberapa sakit yang Tuhan langsung sembuhkan ada juga yang tunggu. well, itulah Tuhan yang saya percaya. jalan pikiran-Nya tak terselami dan kuasa-Nya tidak terbatas. biarkan semua ini berjalan seturut kehendak-Nya.

Tidak ada komentar: