Kamis, 18 September 2008

Seksualitas dalam pernikahan

hari ini materi yang saya pelajari di premarital konseling adalah tentang pohon keluarga dan seksualitas dalam pernikahan. saya sangat diberkati sekali oleh materi ini. yang terutama tentang seksualitas dalam pernikahan. ada kalimat yang menyindir, "memang hal seksualitas sangat jarang dibicarakan di dalam gereja namun orang gereja sangat doyan melakukannya" (ini bagi yang sudah menikah lho).
resume yang saya dapat dari materi ini adalah seks itu merupakan prokreasi, rekreasi dan intimasi (ini ada dibuku Surat Ijin Menikah) dan seks itu indah bila dilakukan pada jalan yang benar. saya bersyukur memiliki ANNE karena ia mau menerima saya dengan kelemahan apa adanya. dia tahu masa lalu saya dimana saya pernah jatuh dalam pergaulan bebas namun itu tidak menyurutkan cintanya kepada saya. dia tidak melihat hal itu dan dia melihat masa depan bersama dengan saya.
dia juga diberkati melalui materi hari ini. kami percaya kami akan merasakan seks itu indah pada waktunya nanti dalam sebuah lembaga/institusi yang akan jalani bersama kelak yang dinamakan dengan pernikahan